Sydney, 9/5 (ANTARA News) - Festival Film Sydney ke-59 resmi diumumkan oleh Perdana Menteri negara bagian New South Wales, Barry O` Farrel, menurut laporan media setempat, Rabu.

Festival film yang akan berlangsung selama 12 hari di Sydney itu dijadwalkan berlangsung pada 6 Juni mendatang. Perhelatan itu adalah salah satu festival film tertua di Australia dan merupakan ajang bergengsi yang cukup diakui dunia perfilman internasional, seperti dikutip Xinhua.

Lebih dari 150 film akan ditampilkan selama festival yang berlangsung pada Juni itu, dengan target pentonton mencapai 120.000 orang, menurut laporan Australian Associated Press (AAP).

Festival itu akan menampilkan berbagai film buatan Australia dan sejumlah film mancanegara lain sebagai bentuk kemitraan kuratorial dengan Blakfella, sebuah perusahaan produsen film Australia.

(P012)