SRC:www.antaranews.com
Ilustrasi Minum Susu (FOTO ANTARA/Eric Ireng)
...telah ada dalam apa yang telah kita konsumsi sejak dahulu...Jakarta (ANTARA News) - Pandangan bahwa susu harus dihindari karena membuat tubuh gemuk ternyata benar-benar salah. Karena susu justru mengandung zat alami yang dapat melindungi tubuh dari obesitas, demikian hasil temuan para peneliti dari Ãcole Polytechnique Fédérale de Lausanne, Swiss.
Para peneliti menemukan zat nikotinamida ribosida (nicotinamide riboside) dalam susu ketika mencari cara meningkatkan gen SIRT1 yang dikenal bermanfaat bagi metabolisme dan umur panjang.
"(Kandungan) ini telah ada dalam apa yang telah kita konsumsi sejak dahulu," kata pemimpin penelitian, Johan Auwerx, dalam jurnal terbitan Cell Press.
Tim Auwerx mengemukakan tikus yang mengkonsumsi nikotinamida ribosida dalam dosis tinggi bersama makanan berlemak lebih banyak membakar lemak dan terbebas dari obesitas.
Zat tersebut, menurut Auwerx, menawarkan keuntungan yang sama dengan zat dalam anggur merah--resveratrol--tapi dalam cara yang berbeda.
Namun, Auwerx mengatakan manfaat dari penelitian terhadap tikus itu tidak dapat diperoleh dengan sekedar minum susu.
Para peneliti memperkirakan kecenderungan fungsi zat itu sebagai suplemen jenis baru yang mampu meningkatkan metabolisme dan menjaga kerampingan lingkar perut.
(I026)
No comments:
Post a Comment