SRC:www.antaranews.com
Hak partisipasi anak adalah aspek yang sangat penting dalam pembangunan jangka panjang karena merekalah generasi penerus bangsa ini,"
Dalam lokakarya itu anak-anak tersebut mempelajari faktor-faktor lingkungan yang mendukung hak partisipasinya. Lokakarya anak yang difasilitasi World Vision Indonesia dan Wahana Visi Indonesia ini, menghasilkan rekomendasi yang secara langsung disampaikan kepada Kementerian Sosial dan Komisi Perlindungan Anak Indonesia.
"Hak partisipasi anak adalah aspek yang sangat penting dalam pembangunan jangka panjang karena merekalah generasi penerus bangsa ini," ujar National Director World Vision Indonesia, Tjahjono Soerjodibroto.
Lokakarya ini merupakan salah satu langkah untuk mendukung terwujudnya hak partisipasi anak di Indonesia, sesuai dengan UU No.23/2002 pasal 56, kata Tjahjono.
Itulah yang mencetuskan berdirinya Kelompok Anak di hampir 50 wilayah di sembilan provinsi Indonesia, yang akhirnya memilih 60 anak berprestasi untuk mengikuti lokakarya tersebut.
Dita (16), adalah salah satu peserta lokakarya asal Cilincing, yang memberikan penyuluhan tentang hak anak di lingkungan sekitar tempat tinggalnya.
"Di daerah saya, di Cilincing, mayoritas anak-anak menjadi pekerja dan mereka tidak tahu hak-hak yang mereka punyai," ujar Dita pada sebuah diskusi di @america, Jakarta, Kamis.
Dita yang seorang pemain lenong ini pun tidak hanya memberikan penyuluhan tentang hak anak, tapi juga tentang HIV AIDS.
"Masih banyak anak-anak di Cilincing yang terlibat sex bebas, padahal mereka belum tentu tahu konsekwensinya," ujar Dita.
(M048)
No comments:
Post a Comment