SRC:www.antaranews.com
Facebook (ANTARA News/istimewa)
Jakarta (ANTARA News) - Facebook dikecam penggunanya setelah jejaring sosial ini mengganti daftar alamat email kontak pengguna dengan menggunakan domain @facebook.com.
Menurut Facebook hal ini dilakukan agar semua detail "konsisten" di situs tersebut.
Jika Facebook menggunakan sistem email ini maka akan meningkatkan trafik data dan membantu meningkatkan penjualan iklan.
Beberapa pengguna menganggap perubahan ini mengganggu dan bodoh. Mereka memasang cara untuk menampilkan lagi halaman lama.
Facebook telah merilis rencana perubahan pada April lalu, tetapi pemberitaannya tidak terlalu mendapat perhatian.
"Kami menyediakan alamat email untuk semua pengguna Facebook karena banyak yang menganggap fasilitas itu berguna agar tetap saling terhubung. Tapi tidak ada paksaan untuk menggunakan email Facebook," kata salah satu pejabat jejaring sosial ini.
Email yang dikirim ke @facebook.com juga akan muncul juga di "posting" . Pengguna bisa menggunakan dua pilihan itu dari satu tempat.
Kejengkelan pengguna
"Ini sama halnya dengan yang dilakukan Google dengan produk Buzz dimana pengguna tidak punya pilihan lain untuk menerimanya dan tidak bisa berbuat apa-apa lagi dari langkah tersebut," kata seorang analis Forrester Research Anthonny Mullen.
"Ini adalah cara Facebook memindahkan data email anda dimana email merupakan identitas di dunia maya. Perusahaan ini ingin merebut identitas email pengguna untuk menaikkan trafik situsnya dan mengunci pengguna tetap berada di dalamnya. Masalahnya adalah kurang transparan. Tidak ada langkah untuk menanyakannya dulu ke pengguna" tambah dia.
(ans)
No comments:
Post a Comment